Teater menyebar dan banyak mengilhami berbagai hiburan modern di Indonesia saat ini, misalnya situasi komedi yang banyak dipentaskan di stasiun televisi.
Teater atau pentas drama berdasarkan jenisnya terbagi menjadi dua jenis, yaitu teater tradisional dan modern.
Teater tradisional sebagai seni peran yang biasanya mengangkat tema kebudayaan setempat dan dipentaskan menggunakan improvisasi dari para pemainnya.
Sedangkan teater modern adalah teater yang penyampaian cerita berdasarkan naskah dan ilmu yang dipergunakan berkiblat pada dunia Barat.
Biasanya ide naskah mengambil inspirasi dari sebuah karya sastra ternama atau topik dari hal-hal yang terjadi di sekitar masyarakat sehari-harinya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Komentar