4. Makan terlalu cepat
Penelitian menunjukkan bahwa orang yang selalu makan terburu-buru cenderung untuk makan berlebihan dibanding mereka yang menikmati makanan dengan santai.
Mereka juga cenderung mengalami obesitas atau kelebihan berat badan.
Efek ini disebabkan oleh kurangnya frekuensi mengunyah makanan dan berkurangnya kesadaran yang terjadi saat orang sedang makan.
Makanan yang dikunyah dengan baik mampu merespons otak untuk memberi sinyal dan melepaskan hormon anti-lapar.
Orang yang makan terlalu cepat cenderung mengalami gangguan pelepasan hormon itu sehingga membuat mereka merasa cepat lapar meski baru makan
Nah, itu dia beberapa kebiasaan makan yang justru membuat kita jadi lebih mudah lapar.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar