GridKids.id - Kids, seperti yang kita tahu bahwa ada beragam jenis kucing yang menggemaskan dan dijadikan sebagai hewan peliharaan.
Nah, salah satunya adalah kucing persia yang juga menjadi jenis perliharaan yang sangat populer.
Kucing yang berasal dari Iran ini memang menggemaskan dan memiliki ciri khas yang berbeda dari kucing lain.
Mukanya bulat dengan hidung pesek dan bermata besar yang membuat kucing ini jadi terlihat lucu.
Selain itu, kucing persia memiliki bulu yang halus dan lebat sehingga terlihat makin menarik.
Namun, untuk mempertahankan bulu kucing persia tentunya bukan hal yang mudah bagi pemilik.
Diperlukan perawatan yang ekstra agar bulu kucing persia tetap terjaga dan indah.
Berikut adalah beberapa tips untuk merawat kucing persia.
5 Tips Merawat Kucing Persia
1. Cara memandikan
Sama seperti hewan lainnya, kucing persia juga butuh mandi secara teratur agar dapat menjaga bulunya tetap bersih dan tak kusut.
Baca Juga: Tak Hanya Karena Senang, Ini Penyebab Kucing Sering Memijat Pemiliknya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar