GridKids.id - Kids, adakah di antara kamu yang mengalami insomnia atau kesulitan tidur?
Insomnia adalah kondisi yang membuat orang yang mengalaminya jadi sulit tidur bahkan terjaga dan enggak terpejam sama sekali.
Insomnia umumnya enggak berbahaya tapi jika terjadi dalam waktu yang cukup lama.
Kondisi kesulitan tidur atau insomnia ini perlu diwaspadai karena bisa mengganggu kesehatan tubuh.
Insomnia bisa disebabkan karena beberapa masalah gangguan kesehatan fisik dan mental hingga pola hidup yang buruk.
Berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi insomnia, di antaranya:
Cara Mengatasi Insomnia atau Kesulitan Tidur
1. Lakukan Relaksasi
Ketika seseorang terbiasa melakukan relaksasi sebelum tidur, misalnya yoga atau pilates bisa membantu memberikan ketenangan dan kenyamanan pada tubuh.
Ketenangan itu akan membantu seseorang lebih mudah terlelap di malam hari.
Beberapa aktivitas menenangkan lainnya, seperti mendengarkan musik slow, membaca buku, hingga mandi air hangat bisa membantu tidur jadi lebih nyenyak.
IBaca Juga: 6 Tanda Tubuh Berlebihan Menggunakan Ponsel, Dari Gangguan Emosional Hingga Insomnia
Source | : | Alodokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar