GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar istilah empati?
Empati merupakan sebuah kemampuan untuk memahami apa yang sedang dirasakan oleh orang lain yang ada di dekatmu.
Kemampuan ini juga memungkinkan seseorang untuk melihat sesuatu dari sudut pandang orang lain yang mengalami sebuah kejadian atau kondisi.
Ketika berempati, seseorang seolah berusaha menempatkan diri dan ikut merasakan apa yang terjadi padanya jika hal atau kondisi itu dialaminya sendiri.
Hal ini bisa terlihat sejak seseorang masih anak-anak, lo.
Empati bisa dipupuk dan dikembangkan sejak dini hingga seseorang tumbuh menjadi dewasa.
Meski begitu tingkat empati yang dimiliki tiap orang bisa saja berbeda-beda.
Kondisi itu tentunya dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti kondisi lingkungan sosial tempat seseorang tumbuh hingga pengalaman pribadi.
Lalu, apa saja sih manfaatnya jika seseorang memiliki dan menumbuhkan rasa empati pada sekitarnya?
Baca Juga: Karakter Kepribadian Plegmatis, Punya Empati Tinggi dan Gemar Menolong Orang Lain #AkuBacaAkuTahu
Manfaat Punya Empati Bagi Seseorang
Source | : | alodokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar