Nah, Kids, tradisi Llbaran di salah satu provinsi di paling barat Indonesia ini biasanya melakukan sebuah kegiatan bernama Meugang.
Meugang (dibaca megang) adalah tradisi memasak daging dan menikmatinya bersama keluarga, kerabat terdekat.
Dalam acara Meugang, biasanya masyarakat melakukannya dua hari sebelum menjelang hari lebaran tiba.
Meugang merupakan tradisi menyembelih kurban berupa kambing atau sapi yang dilaksanakan setiap tahun, Kids.
Selain kambing dan sapi, masyarakat Aceh juga menyembelih ayam dan bebek.
Nah, dalam acara ini beberapa keluarga pun juga mengundang tetanggga, anak yatim dan orang lain yang membutuhkan untuk ikut serta dalam kegiatan ini.
Sejarah Tradisi Meugang yang sudah Ada Sejak Zaman Dahulu:
Tradisi Meugang di desa biasanya berlangsung satu hari sebelum hari raya, sedangkan di kota berlangsung dua hari sebelum hari raya.
Baca Juga: Harmonis Banget, Ini Tradisi Lebaran di Bali untuk Saling Menjaga Toleransi Beragama
Masyarakat akan memasak daging di rumah dan membawanya ke masjid untuk makan bersama dengan tetangga dan warga yang lain.
Tradisi Meugang sudah dilaksanakan sejak ratusan tahun yang lalu di Aceh tepatnya dimulai sejak masa Kerajaan Aceh.
Kala itu pada tahun (1607-1636 Masehi), Sultan Iskandar Muda memotong hewan dengan jumlah banyak dan dagingnya dibagikan secara gratis kepada seluruh rakyatnya.
Source | : | kompas.id |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar