2. Sereal dan biji-bijian
Salah satu pilihan menu sarapan seperti sereal, pasta, hingga kue-kue kering masih bisa dikonsumsi meski sudah lewat tanggal kedaluwarsanya.
Keluhannya mungkin ada pada aromanya yang apek atau kurang sedap.
Jika kemasannya menunjukkan kerusakan atau ada tanda sudah terjamah tikus, sebaiknya segera buang dan jangan dikonsumsi lagi, ya.
Makanan kaleng masih bisa dikonsumsi asalkan kemasannya belum rusak dan disimpan di tempat yang sejuk dan terhindar dari cahaya matahari langsung.
Tapi, tetap perlu waspada pada tanda-tanda kerusakan makanan yang tampak dari kemasan luar kaleng ketika akan mengonsumsinya, ya, Kids.
Jika bagian atas atau bawah kaleng menunjukkan bentuk menonjol atau menggembung, penyok, atau berkarat, jangan dikonsumsi dan langsung buang saja.
Baca Juga: Meski Enak dan Praktis, Ketahui 3 Dampak Konsumsi Makanan Kaleng untuk Kesehatan Tubuh
Jika ada busa di bagian atas kaleng, itu menandakan adanya botulisme yang bisa menyebabkan keracunan parah.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar