GridKids.id - Kids, seperti yang kita tahu bahwa kini kita telah berada di zaman serba teknologi canggih yang memudahkan aktivitas manusia.
Namun tahukah kamu, bahwa ada juga dampak negatif dari bermain gadget jika terlalu sering.
Yap, hal ini dapat menyebabkan kita jadi kecanduan gandget baik untuk usia dewasa maupun anak-anak.
Lalu, apa saja dampak negarif kecanduan gadget? Yuk, kita simak berikut ini!
Dampak Kecanduan Gadget bagi Kesehatan
1. Insomnia
Insomnia merupakan salah satu dampak dari kecanduan gadget yang terjadi karena kebiasaan bekerja hingga larut malam dengan laptop dan dapat merusak jam tidur.
Selain itu, bermain video game juga menekan tingkat melatonin yang merupakan hormon yang berperan untuk mengatur siklus tidur dan bangun.
2. Obestias
Baca Juga: Mata Berair Hingga Katarak, Ternyata Ini Waktu Ideal Bermain Gadget Agar Tak Merusak Mata
Dampak kecanduan gadget berikutnya adalah meningkatkan risiko individu mengalami obesitas.
Hal ini karena kita banyak menghabiskan waktu untuk bermain dengan gadget bahkan di waktu istirahat.
Karena terlalu konsumtif sehingga tubuh akan kurang bergerak dan kita cenderung lebih banyak makan.
3. Gangguan Pendengaran
Kecanduan gadget juga ternyata dapat meningkatkan risiko gangguan pendengaran karena terbiasa mendengarkan musik baik di rumah maupun sedang berjalan-jalan.
Dalam sebuah penelitan menemukan bahwa orang yang berudia muda dengan fungsi telinga seperti orang yang lebih tua karena hilangnya kemampuan untuk mendengar frekuensi tinggi yang terjadi pada usia paruh baya.
Biasanya orang-orang tersebut mendengsr musik melalui headphone pada 85 hingga 110 desibel.
4. Sindrom Penglihatan Komputer
Jika terlalu banyak melihat layar komputer selama berjalm-jam, kita dapat mengalami sindrom penglihatan komputer.
Baca Juga: 4 Bahaya Akibat Paparan Sinar Biru Layar Gadget, Salah Satunya Ganggu Ritme Tidur
Biasanya sindrom ini ditandai dengan mata lelah, iritasi mata, penglihatan kabur dan penglihatan ganda.
Sindrom ini bisa mengganggu walau kondisinya enggak permanen.
5. Kemampuan Memori yang Berkurang
Melakukan segala hal dengan cara multitasking seperti bermain gadget sambil mengemudi, menonton TV atau lainnya dapat mengurangi kemampuan memori kita.
Orang yang multitasking ini memiliki banyak kesulitan dalam menyaring informasi yang enggak relevan dibanding mereka yang berfokus pada satu tugas di satu waktu.
Nah, itu dia beberapa dampak kecanduan gadget jika kita terlalu sering dan berlebihan dalam memainkannya.
Baca Juga: Punya Dampak Buruk untuk Mata, Ini Cara Mengurangi Radiasi Sinar dari Layar Gadget
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar