GridKids.id - Selama ini, micin atau Monosodium glutamate (MSG) dianggap enggak sehat dan bisa berbahaya untuk kesehatan.
Bahkan, mengonsumsi MSG dikatakan bisa membuat kinerja otak jadi enggak maksimal.
Hmm... apakah benar seperti itu?
Nah, sebelum berpikir kalau MSG sama sekali enggak baik untuk kita, lebih baik cari tahu dulu 5 mitos soal MSG yang sering dipercayai masyarakat luas. Yuk, kita simak penjelasannya!
1. Mitos: MSG bisa merusak otak
Fakta: MSG sama sekali enggak memengaruhi otak
Dalam beberapa penelitian yang sudah dilakukan, ternyata MSG sama sekali enggak bakalan punya efek negatif ke otak kita, Kids.
Bahkan ada penelitian yang menambahkan MSG 10 kali lipat lebih banyak daripada yang dikonsumsi manusia pada umumnya.
Hasilnya, enggak ada MSG yang masuk dan memengaruhi kinerja otak.
Baca Juga: Coba Tips Ampuh Ini untuk Mengurangi Konsumsi Micin, Salah Satunya Gunakan Bahan Pengganti
2. Mitos: MSG menyebabkan sering pusing
Fakta: MSG enggak bisa bikin pusing
Sebenarnya, MSG pernah dimasukkan ke dalam daftar penyebab pusing kepala oleh Society's International Classification of Headache Disorders (ICHD).
Namun pada Januari 2018, MSG sudah dihapus dari daftar pembuat pusing, lo.
Faktanya, MSG sama sekali enggak membuat kita pusing. Yang membuat kita pusing adalah makanan yang kita makan, bukan MSG sebagai tambahan.
3. Mitos: Makin banyak MSG, makin enak makanan
Fakta: Banyak sedikitnya MSG enggak memengaruhi rasa makanan
Rasa MSG sendiri bukan manis, asin, atau pedas, tapi hanya menambah rasa gurih atau 'umami' biar makanan terasa lebih enak.
Lalu, kalau kita tambah banyak-banyak, MSG bakalan membuat rasa makanan makin enak? Salah banget. Malahan yang terjadi justru makanan tersebut malah berasa aneh.
Baca Juga: Enggak Pakai Modal, Cukup Campurkan Micin pada Tanaman dan Rasakan Berbagai Manfaatnya
Kita bahkan hanya butuh sedikit MSG untuk membuat makanan jadi terasa lebih enak, lo.
4. Mitos: Kandungan garam pada MSG jauh lebih banyak daripada garam biasa
Fakta: MSG punya kandungan garam yang jauh lebih sedikit daripada garam pada umumnya
Banyak orang yang berpikir kalau MSG itu punya kandungan garam yang tinggi, sehingga bisa menghasilkan rasa makanan yang enak.
Yang sebenarnya terjadi, MSG hanya berisi kandungan glutamate yang bisa membuat makanan lebih gurih dan sedikit sodium/garam.
Bahkan, MSG punya kandungan sodium 1/3 lebih rendah daripada garam yang biasanya kita temukan di dapur, lo.
5. Mitos: Enggak ada tambahan MSG berarti tandanya enggak bakalan mengonsumsi MSG
Fakta: Kandungan yang ada pada MSG bisa jadi ada pada bahan lainnya
Dengan kata lain, kita enggak bakalan bisa jauh dari MSG, walaupun kita sendiri sudah enggak pakai MSG saat memasak.
Baca Juga: Ingin Tanaman Cabai Tumbuh Subur dan Berbuah Lebat? Gunakan 2 Bahan Dapur Ini Sebagai Pupuk
MSG biasanya berada di makanan yang mengandung sodium dan glutamate.
Contoh makanan yang punya kandungan MSG adalah keju, daging, jamur, tomat, hingga saus yang sudah difermentasi.
(Penulis: Marcella Oktania)
Baca Juga: Cobalah Tambahkan Micin Pada Tanaman dan Lihat Hasilnya yang Menakjubkan
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | cewekbanget.grid.id |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar