Imajinasi dan kreativitas yang terlatih bisa membuat anak lebih menikmati alur cerita dari buku-buku yang mereka baca dan bisa mendorong mereka untuk membuat perencanaan tentang hal-hal menyenangkan dalam hidup.
2. Menumbuhkan Rasa Empati
Bermain peran bisa menumbuhkan rasa empati dan membuat anak-anak bisa belajar untuk memahami situasi emosional tertentu.
Ketika memerankan jadi orang lain,anak bisa turut merasakan situasi dan emosi yang berbeda.
Mereka secara otomatis menempatkan diri di posisi orang lain, dengan begitu mereka menjadi lebih menghargai dan menerima pendapat orang lain yang berbeda dengan mereka.
Baca Juga: Hal yang Dilakukan untuk Menghargai Perbedaan di Sekitar, Tema 1 Kelas 4 SD
3. Meningkatkan kemampuan komunikasi dan bahasa
Ketika bermain peran anak-anak akan meniru dialog yang dimainkan oleh peran-peran yang dimainkan, semisal mereka berperan sebagai pahlawan.
Dengan memerankan peran tertentu, anak bisa memperluas jangkauan kosa kata dari dialog-dialog yang dipelajari dan dihapalkannya.
Kegiatan ini juga mendorong mereka supaya bisa belajar lebih ekspresif dalam bersuara dan menyampaikan sesuatu.
Source | : | klikdokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar