GridKids.id - Makan pagi atau sarapan merupakan hal penting untuk memulai aktivitas, Kids.
Menurut beberapa ahli, sarapan atau makan pagi akan meningkatkan konsentrasi, mengurangi risiko obesitas, hingga membantu metabolisme.
Oleh sebab itu, sarapan penting untuk kesehatan tubuh.
Baca Juga: Sering Dilupakan, Ini Sederet Manfaat Makan Pagi yang Sayang Dilewatkan
Namun, ada banyak orang yang salah dalam melakukan sarapan atau makan pagi sehingga berdampak buruk untuk kesehatan.
Ini karena ada beberapa kebiasaan ketika sarapan yang akan memicu gangguan kesehatan.
Baca Juga: 6 Hal yang Efektif Membantu Kita agar Bisa Bangun Lebih Awal
Lalu, apa saja kebiasaan sarapan yang menganggu kesehatan?
Makan terlalu cepat
Ketika sarapan sebaiknya hindari dengan makan terlalu cepat, Kids.
Makan terlalu cepat akan memicu gangguan pencernaan sebab mengunyah makanan enggak sempurna.
Oleh sebab itu, perlu dihindari dan makan terlalu cepat akan memicu penambahan berat badan.
Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, 6 Makanan Ini Ternyata Enggak Baik untuk Menu Sarapan
Sarapan enggak ada protein
Sarapan atau makan pagi juga memerlukan protein agar tubuh tetap terjaga baik.
Namun, ada beberapa orang mengabaikan mengonsumsi protein ketika makan pagi.
Kekurangan protein ketika sarapan akan berdampak pada gula darah rendah dan cepat lapar.
Mengonsumsi protein di pagi hari akan membuat tubuh menjadi lebih kenyang dan menjaga kestabilan darah.
Kamu bisa mengonsumsi roti gandum yang diberi alpukat, yoghurt, buah, sayuran, atau telur.
Baca Juga: Bukannya Dapat Nutrisi, Sarapan dengan 4 Jenis Buah Ini Justru Bisa Timbulkan Masalah Kesehatan
Mengonsumsi makanan instan
Mengonsumsi makanan instan di pagi hari juga berdampak buruk untuk kesehatan.
Ini karena, makanan instan akan menambah gula sehingga memicu banyak kalori.
Selain itu, energi dalam gula enggak bisa tahan lama sehingga lebih mudah lapar, lelah, dan gemetar, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar