GridKids.id – Melakukan isolasi mandiri merupakan hal penting untuk pasien COVID-19 gejala ringan maupun tanpa gejala.
Isolasi mandiri bisa dilakukan ketika seseorang dinyatakan positif COVID-19 melalui tes swab PCR tetapi enggak memiliki gejala berat.
Pasien COVID-19 dengan gejala berat dan sedang akan mendapatkan perawatan lebih lanjut di rumah sakit.
Baca Juga: 4 Jenis Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Pasien COVID-19 saat Isolasi Mandiri
Bukan hanya itu, isolasi mandiri juga harus dilakukan bagi orang yang berkontak dengan pasien COVID-19 karena berisiko terpapar.
Orang yang melakukan isolasi mandiri dinyatakan selesai kalau setelah hasil swab PCR negatif
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika isolasi mandiri karena ada yang enggak boleh dilakukan pasien COVID-19 ketika isolasi mandiri.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama
Lalu, apa saja hal yang enggak boleh dilakukan ketika isolasi mandiri di rumah?
Hal yang enggak boleh dilakukan ketika isolasi mandiri
Jangan berpergian ketika isolasi mandiri karena berpotensi menularkan kepada orang lain.
Kemudian, jangan keluar rumah, untuk kebutuhan makan dan obat bisa membeli melalui pesan antar.
Hindari menerima tamu ketika isolasi mandiri, kecuali perawat yang melakukan pencegecakan selama isolasi mandiri.
Saat isolasi mandiri sebaiknya jangan berolahraga di luar rumah karena berpotensi berpapasan dengan tetang dan bisa menularkan ke orang lain.
Kamu bisa berolahrga atau berjemur di halaman rumah saja untuk menghindari berkontak dengan orang.
Lakukan hal yang menyenangkan ketika isolasi mandiri
Ketika isolasi mandiri banyak kegiatan yang bisa dilakukan agar imun kembali meningkat, salah satunya seperti membaca buku atau menonton film.
Selain itu ada beberapa kegiatan yang perlu dilakukan agar imun meningkat dan enggak stres selama isolasi mandiri.
Kegiatan tersebut seperti membuka semua jendela rumah setiap pagi agar matahari dan udara masuk.
Baca Juga: Setelah Selesai Isolasi Mandiri, Perlukah Tes Swab PCR Ulang?
Kemudian, kamu bisa berjemur di bawah sinar matahari selama 10-15 menit pada pukul 10.00-13.00 siang.
Selalu menggunakan masker bila bertemu perawat atau anggota keluarga yang berkunjung untuk mengantar obat atau makanan, ya.
Selain itu, lakukan olahraga ringan secara rutin ketika isolasi mandiri di rumah. Lakukan sebanyak 3 -5 kali dalam seminggu dan memenuhi kebutuhan gizi yangt baik.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar