Berikut enam makanan yang enggak bisa dipanaskan ulang:
1. Sayuran dengan nitrat yang tinggi
Ada beberapa jenis sayuran yang enggak bisa dipanaskan kembali.
Jenis sayuran ini mencakup kangkung, bayam, lobak dan seledri.
Sayuran tersebut mengandung nitrat yang tinggi sehingga saat dipanaskan kembali dapat memproduksi zat beracun yang bersifat karsinogenik.
Ternyata bayam mengandung zat besi dalam jumlah besar.
Oksidasi zat besi menghasilkan radikal bebas berbahaya yang menyebabkan banyak penyakit termasuk infertilitas dan kanker.
Baca Juga: Sangat Digemari Ketika Ramadan, Ini Cara Menyimpan Kurma Agar Tahan Lama Hingga Berbulan-bulan
2. Nasi
Apa kamu sering memakan nasi sisa kemarin?
Menurut Badan Standar Makanan Inggris, nasi yang dipanaskan ulang bisa menyebabkan keracunan, lo.
Nasi yang disimpan terlalu lama biasanya mengandung bakteri Bacillus Cereus. Nah, jika nasi dipanaskan ulang, bakteri ini dapat menghasilkan spora yang beracun dan bisa sebabkan keracunan.
3. Telur
Telur adalah makanan dengan protein yang tinggi, sehingga saat dipanaskan kembali bisa jadi racun dalam tubuh.
Maka dari itu, ketika kamu memasak telur usahakan langsung menghabisinya, ya.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar