GridKids.id - Ada beberapa makanan yang harus dihindari oleh penderita darah tinggi.
Hal ini karena makanan-makan tersebut enggak baik dan bisa membuat tekanan darah semakin tinggi.
Lalu, apa saja pantangan untuk penderita darah tinggi atau hipertensi ini?
Baca Juga: Selama Ini Salah, Ternyata Daging Kambing Enggak Bikin Darah Tinggi, Ini Penjelasan Ahli
Darah tinggi atau hipertensi bisa menyebabkan gangguan kesehatan dari waktu ke waktu, termasuk penyakit jantung dan stroke.
Oleh karena itu, penting untuk menjaga tekanan darah tetap stabil.
Nah, inilah beberapa jenis makanan yang terlarang untuk penderita darah tinggi.
Garam
Garam atau natrium adalah penyebab utama tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.
Garam bisa menyebabkan darah tinggi karena natrium bisa memengaruhi keseimbangan cairan dalam darah.
Sebaiknya, jangan mengonsumsi natrium lebih dari 2.300 miligram (mg) atau 1 sendok teh garam setiap hari.
Baca Juga: Enggak Perlu Obat, Ini Cara Menurunkan Darah Tinggi Secara Aman, Jangan Sampai Stroke Dulu
Gula
Gula bisa meningkatkan tekanan darah dengan beberapa cara.
Minuman yang dimaniskan dengan gula bisa menyebabkan penambahan berat badan pada orang dewasa dan anak-anak.
Kegemukan dan obesitas cenderung menyebabkan tekanan darah tinggi.
Gula tambahan juga punya efek langsung pada peningkatan tekanan darah.
Makanan Olahan
Untuk menjaga kesehatan jantung, kita harus mengurangi lemak jenuh dan menghindari lemak trans. Hal ini terutama untuk orang yang punya tekanan darah tinggi.
Lemak trans adalah lemak buatan bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan menurunkan kadar kolesterol baik (HDL), yang bisa meningkatkan risiko hipertensi.
Lemak trans buruk bagi kesehatan dan dikaitkan dan bisa membuat kesehatan jantung jadi buruk, termasuk peningkatan risiko diabetes tipe 2, stroke, dan penyakit jantung.
Baca Juga: Seringnya Dibuang, Tenyata Khasiat Daun Alpukat Enggak Bisa Diremehkan, Bisa Dijadikan Obat Herbal
Makanan kemasan yang sudah disiapkan sebelumnya sering mengandung lemak trans dan lemak jenuh.
Selain itu, makanan kemasan juga mengandung gula, natrium, dan karbohidrat rendah serat dalam jumlah tinggi.
Salah satu cara untuk mengurangi asupan lemak jenuh adalah dengan mengganti beberapa makanan hewani dengan makanan nabati yang menyehatkan.
Acar
Mengawetkan makanan apa pun pasti membutuhkan garam.
Hal ini karena garam bisa menghentikan makanan agar enggak membusuk dan membuatnya bisa bertahan lebih lama.
Semakin lama sayuran berada dalam pengalengan dan mengawetkan cairan, semakin banyak natrium yang mereka ambil.
Oleh karena itu, penderita darah tinggi sebaiknya membatasi atau mengurangi konsumsi acar.
Baca Juga: Sederet Makanan dan Minuman yang Pantang Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, Salah Satunya Acar
Sup Kalengan
Sup kalengan memang praktis dan mudah disiapkan, terutama kalau sedang enggak punya waktu.
Namun, sup kalengan mengandung banyak natrium yang bisa meningkatkan tekanan darah.
Untuk itu, sebaiknya penderita darah tinggi harus memilih sup rendah natrium atau membuat sup sendiri di rumah dari bahan-bahan yang segar.
Nah, itulah beberapa makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita darah tinggi.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar