GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah tahu cara cek NISN siswa penerima dana Program Indonesia Pintar (PIP)?
Yap, ada cara untuk mengecek apakah NISN seorang siswa termasuk sebagai penerima PIP atau enggak, lo.
PIP merupakan bantuan dari pemerintah berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar.
Bantuan tersebut diberikan kepada peserta didik dan mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
Baca Juga: Rincian Bantuan Kuota Gratis Pemerintah untuk Pelajar sampai Dosen
Nah, jumlah dana PIP tahun 2020 ini beragam, yakni tergantung pada jenjang pendidikan siswa, Kids.
Untuk peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp 450.000,00/tahun, SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp 750.000,00/tahun, dan SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp 1.000.000,00/tahun.
Sekarang kita simak cara mengecek status penerima dana PIP tersebut, yuk!
Cara Cek Penerima Dana PIP
Cara mengecek berstatus penerima dana PIP atau bukan bisa dilakukan dengan menggunakan NISN siswa, Kids.
NISN adalah singkatan dari Nomor Induk Siswa Nasional.
Nah, langkah pertama, kunjungi laman https://pip.kemdikbud.go.id.
Kalau sudah, klik "Cek Penerima PIP" yang ada di bagian kiri laman, Kids.
Kemudian, masukkan NISN, tanggal lahir, dan nama ibu kandung di kolom yang telah disediakan.
Baca Juga: Wifi di Rumah Lemot? Jauhkan 5 Benda Ini Agar Jaringan Wifi Kembali Cepat dan Stabil
Langkah selanjutnya, jangan lupa klik "Cek Data"
Nantinya akan tampil informasi status siswa dengan NISN tersebut apakah termasuk sebagai penerima Program Indonesia Pintar atau enggak, Kids.
Jika termasuk penerima, nanyi nakal muncul informasi nama siswa, nama sekolah, tempat tinggal, dan bank penyalur.
Namun, kalau enggak terdaftar, maka akan muncul pemberitahuan berbunyi "Siswa bukan penerima PIP" di bagian atas dan berwarna merah.
Sasaran Utama Penerima PIP
Ada beberapa sasaran utama pemerintah dalam menyalurkan dana PIP, Kids. Nah, di antaranya adalah:
1. Peserta didik pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP)
2. Peserta didik dari keluarga miskin atau rentan miskin dengan pertimbangan khusus
3. Peserta didik SMK yang menempuh studi keahlian kelompok bidang: pertanian, perikanan, peternakan, kehutanan, pelayaran, dan kemaritiman.
Nah, itulah cara cek NISN siswa apakah berstatus sebagai penerima dana PIP tahun 2020 atau bukan dan daftar sasaran utama penerima PIP.
Baca Juga: Apa Itu IQ, EQ, SQ, dan TQ? Mengenal Jenis Kecerdasan Manusia
Baca Juga: Enggak Cuma IQ yang Tinggi, Beberapa Hal Ini Juga Bisa Menunjukkan Kecerdasan yang Kita Miliki
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar