GridKids.id - Di masa pandemi virus corona sekarang ini, kita masih tetap harus melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara daring dari rumah, Kids.
Untuk bisa melakukannya tentunya kita membutuhkan koneksi internet, nih.
Sayangnya, enggak semua orang memiliki fasilitas internet yang layak.
Bahkan, enggak sedikit yang kesulitan untuk membeli kuota sehingga kegiatan belajar mengajar secara daring pun terganggu.
Nah, untuk mendukung PJJ, pemerintah memberikan bantuan kuota internet untuk siswa, guru, mahasiswa, dan dosen, lo.
Berapa jumlah kuota internet bantuan dari pemerintah tersebut, ya?
Baca Juga: Kabar Baik, Ada Subsidi Kuota Internet Rp 9 T untuk Siswa dan Guru dari Pemerintah