Mencegah anemia
Ikan cakalang juga mengandung vitamin B12 yang dibutuhkan tubuh untuk mencegah anemia.
Gejala anemia dapat meliputi penglihatan mata yang terganggu.
Otot menjadi lemah serta kelelahan yang sangat, kondisi ini juga bisa menimbulkan komplikasi.
Mengurangi risiko demensia
Asupan lemak omega 3 dan omega 6 yang seimbang dapat memperlambat perkembangan demensia, terutama pada pasien cedera otak serta stroke.
Asam lemak omega 3 yang terkandung di dalam ikan cakalang ini akan dapat mengatasi peradangan pada tingkat sel.
Hingga dapat menurunkan risiko gangguan demensia serta kognitif vaskuler.
Sumber protein lengkap
Perlu kamu ketahui Kids, ikan cakalang juga merupakan salah satu sumber protein yang bukan protein biasa.
Ikan cakalang kaya akan kandungan asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh kita
Protein yang lengkap dari ikan cakalang ini mampu menjaga jaringan tubuh agar berfungsi dengan baik.
Baca Juga: Ikan Teri, Walau Kecil Tapi Punya Banyak Manfaat, Salah Satunya Tambah Daya Tahan Tubuh
Baca Juga: Tradisi Natal Paling Unik, Ada yang Menyembunyikan Sapu dari Nenek Sihir!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Dimas Prasetyo |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar