2. Teh hijau
Teh hijau enggak bisa membuat panjang umur, lo.
Orang Jepang rajin mengonsumsi teh hijau, karena kaya akan antioksidan dan katekin.
Antioksidan membantu melindungi sel-sel dari jenis kerusakan yang dapat menyebabkan penyakit kronis, memberi makan bakteri ramah di usus dan membantu mengatasi peradangan
Selain itu, teh hijau baik untuk penderita diabetes karena membantu mengurangi tekanan darah dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) yang berbahaya.
Hasil penelitian minun teh hijau hingga 6 cangkir (1,42 liter) sehari dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2.
Untuk memaksimalkan manfaat teh hijau, hindari penggunaan gula, ya.
Baca Juga: Jadi Favorit Banyak Orang, Ternyata Ini Efek Sering Makan Nasi dengan Lauk Tempe
3. Kopi
Minum kopi dapat membantu menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2.
Dalam hasil penelitian, tingkat risikonya turun bahkan lebih rendah pada orang yang minum 2 hingga 3 cangkir per hari.
Khasiat ini berlaku pada kopi berkafein maupun tanpa kafein.
Nah, jika kamu gelisah dan pusing saat mengonsumsi kafein, sebaiknya minum kopi tanpa kafein, ya.
Selain itu, jangan menambahkan pemanis, seperti gula, susu atau krim karena dapat meningkatkan jumlah kalori dan dapat memengaruhi kadar gula darah.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar