2. Baik untuk fungsi ginjal
Ternyata protein yang terjandung dalam kedelai penting untuk orang yang sedang menjalani cuci darah atau transplantasi ginjal, lo
Sebuah analisa dari sembilan kali percobaan menunjukkan efek positif kedelai terhadap penyakit ginjal kronis.
3. Menurunkan kolesterol jahat
Berdasarkan hasil penelitian National Institute of Health and Nutrition, Tokyo, Jepang, kedelai yang nengandung isoflavon terbukti secara signigikan menurunkan lemak jahat atau LDL (low-density lipoprotein).
Namun, pada saat yang sama kedelai tak mengubah lemak baik atau HDL (High-density lipoprotein).
4. Baik untuk jantung
Berdasarkan sejumlah hasil penelitian, dengan mengonsumsi kedelai bisa menurunkan risiko penyakit jantung.
Nah, itu dia Kids manfaat yang bisa kamu dapatkan jika sering mengonsumsi tahu.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar