GridKids.id - Kids, pernahkah kamu memberi makan kucing liar yang sering datang ke rumahmu?
Sebagai pecinta kucing, kita tentu enggak tega melihat ada kucing yang kelaparan.
Itulah yang dirasakan oleh Lisianne, seorang pecinta kucing yang tinggal di Kanada.
Ada seekor kucing persia liar berbulu hitam yang sangat suka mengunjungi Lisianne di rumahnya.
Lisianne pun selalu memberinya makan. Bahkan, lama-lama keduanya menjalin sebuah persahabatan.
Perempuan ini memberi nama sahabat barunya Usagi, seperti tokoh anime Sailor Moon.
Setiap harinya, entah dari mana, Usagi akan datang ke rumah Lisianne. Mereka pun memulai rutinitas yang dimulai dari memberi makan Usagi.
Baca Juga: Hilang dan Pergi Jauh dari Rumah, Ternyata Ini Rahasia Anjing dan Kucing Bisa Kembali Lagi
Source | : | Boredpanda.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar