Anak-Anak yang Tinggal Terpisah dari Ayah
Rupanya peran sosok ayah juga besar terhadap anak yang tidak tinggal satu rumah, misalnya dalam situasi perceraian.
Sebuah penelitian di University of Illinois menyimpulkan bahwa ayah yang memberikan perhatian dengan rutin menanyakan kehidupan sekolah serta aktivitas sosial cenderung memiliki hubuhan yang baik di sekolah.
Sosok ayah di sini pun tidak harus selalu ayah kandung atau ayah biologis.
Namun, bisa pula ayah angkat, ayah tiri, atau orang dewasa pria yang menjadi sosok ayah di lingkungan sekitar anak.
Baca Juga: Kunci Chord dan Lirik Lagu Ayah - Rinto Harahap, Hits Sepanjang Masa
Hal serupa juga dikemukanan para peneliti dari University of Oxford.
Disebutkan bahwa ada kaitan erat antara hubungan atau kedekatan ayah terhadap kesuksesan akademis anak.
Menurut Psikolog Eirine Flouri yang merupakan salah satu penulis studi, anak dengan ayah yang benar-benar terjun dalam pengasuhan dan terlibat dalam hal-hal sederhana cenderung mendapatkan nilai yang bagus di sekolah.
Hal-hal sederhana tersebut di antaranya adalah membaca untuk anak, pergi bermain bersama anak, tertarik dengan perkembangan akademik anak, serta melakukan peran yang sama seperti halnya sosok ibu dalam hal mengasuh anak.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar