O iya, penderita infeksi norovirus juga diketahui ada beberapa yang enggak menunjukkan gejala.
Namun, mereka tetap bisa menularkan dan menyebarkan virus kepada orang lain.
Nah, untuk kebanyakan orang, infeksi norovirus biasanya hilang dalam beberapa hari dan enggak mengancam jiwa.
Akan tetapi, beberapa kasus terutama pada anak-anak dan lansia, infeksi norovirus ini bisa menyebabkan dehidrasi parah, lo.
Gejala mengalami dehidrasi parah di antaranya adalah kelelahan, lesu, mulut dan tenggorokan kering, pusing, dan kualitas kencing menurun.
Baca Juga: Virus Corona Belum Usai, Kasus Virus Hanta yang Muncul di Tiongkok Hebohkan Warganet
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar