Pertanyaan Nomor 1
Saat ini kita berada di era digital, proses jual-beli dapat dilakukan tanpa harus bertatap muka antara penjual dan pembeli. Bagaimana pendapatmu tentang jual-beli daring atau online? Apa saja kelebihan dan kekurangannya?
Jawaban:
Kelebihannya, kita bisa mendapatkan produk yang kita mau, tanpa harus mengeluarkan biaya ongkos.
Tapi, kekurangannya, saat kita belanja online bisa membuat pembeli lebih mudah tertipu.
Penipuan bisa beraneka macam, mulai dari gambar yang tidak sesuai kenyataan, hingga barang yang tidak dikirim, atau keadaan barang yang sudah kurang baik.
Pertanyaan Nomor 2
Jika kamu memiliki uang untuk ditabung, lebih memilih menyimpannya di celengan atau di bank? Jelaskan alasanmu!
Baca Juga: Cara Membedakan Kebutuhan dan Keinginan, Belajar dari Rumah 5 Agustus 2020
Jawaban:
Jika kamu memilih menabung dengan celengan:
Jika saya memiliki uang untuk ditabung, saya akan lebih memilih untuk menyimpan uang di celengan karena lebih mudah ketika ingin menabung.
Saya bisa langsung memasukkan uang ke celengan.
Jika kamu memilih menabung ke bank:
Jika saya memiliki uang untuk ditabung, saya akan lebih memilih untuk menyimpan uang di bank karena akan lebih aman.
Terutama, saat saya sedang memiliki uang dalam jumlah lebih banyak untuk ditabung.
Penulis | : | Angela Ribka |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar