GridKids.id – Kids, di tengah pandemi ini, beberapa teman kita masih harus melakukan berbagai kegiatan dari rumah.
Untuk itu, kita harus tetap menjaga kesehatan tubuh kita agar virus enggak gampang masuk ke tubuh kita.
Nah, tepat di hari ketiga acara Bobo Creative Week, ada webinar Dokter Cilik, nih.
Hayo, apa kamu sempat menyaksikan pesan dari dokter terkait pentingnya menjaga sistem imun anak?
Dalam webinar Dokter Cilik ini, ada pesan dari dokter yang bisa kamu ikuti di tengah pandemi ini.
Yuk, kita cari tahu beberapa hal seputar sistem imun yang dijelaskan oleh Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Jawa Timur.
Webinar Dokter Cilik Bobo Creative Week
Salah satu kegiatan dalam rangkaian acara Bobo Creative Week yang diadakan 23 – 26 Juli 2020 adalah webinar, Kids.
Nah, dalam webinar Dokter Cilik kali ini, pembicaranya adalah Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Jawa Timur, Dr. H. Syamsul Arief MARS. Sp.A(K) dan CEO Jovee & Lifepack, Kak Natali Ardianto.
Dalam webinar Dokter Cilik ini, Dokter Syamsul dan Kak Natali membahas tentang kolaborasi sehat di era Kebiasaan Baru.
Dokter Syamsul secara lengkap menjelaskan tentang pentingnya menjaga sistem imun anak-anak.
Beliau menjabarkan tentang apa saja yang memengaruhi sistem imun tubuh manusia, gangguan sistem imun, juga cara menjaga sistem imun.
Baca Juga: Intip Keseruan Bobo Creative Week Hari Kedua, Ada Apa di Hari Ketiga Besok?
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar