Santan alami terbuat dari parutan kelapa asli, Kids. Biasanya, kelapa yang digunakan adalah kelapa tua dengan daging tebal.
Cita rasa santan alami adalah yang terbaik karena luwes untuk digunakan di berbagai jenis masakan.
Santan alami cocok untuk makanan dengan karakter gurih, asin, dan pedas.
Misalnya aneka sayur, opor, rendang, soto, bubur ayam, gulai dan lain sebagainya.
Baca Juga: Sudah Pernah Coba Masak Nasi dengan Air Panas? Ternyata Ini Bedanya
Nah, dari segi aroma, santan alami memiliki perbedaan dengan santan instan.
Santan alami memiliki aroma yang lebih wangi daripada santan instan, Kids.
Sayangnya, untuk daya tahan, santan instan enggak bisa disimpan terlalu lama.
Durasi penyimpanannya cenderung lebih singkat daripada santan instan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar