Cara Membuat
Setelah semua bahan dari resep kolak tanpa santan dengan menu kolak pisang yogurt tersebut siap, yuk, ikuti cara membuatnya, Kids!
Pertama, masukkan air, gula, dan daun pandan lalu masak sampai mendidih atau sampai gula merah larut.
Kedua, tambahkan pisang ke dalam panci, kemudian masak sampai pisang empuk dengan api sedang.
Baca Juga: Resep dan Cara Mudah Membuat Stup Roti dan Dalgona Coffee Ala TikTok
Selanjutnya, sambil terus diaduk, masukan garam, kayu manis ke dalamnya. Kemudian, tunggu sampai matang, Kids.
Terakhir, setelah matang, angkat dan dinginkan. Lalu sajikan dengan menambahkan saus yogurt di atas kolak.
Nah, kolak pisang yogurt yang nikmat dan super lezat pun sudah jadi.
Bagaimana resep kolak tanpa santan yang GridKids bagikan kali ini, mudah bukan, Kids?
Hihi... selamat mencoba di rumah, ya!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar