Bersihkan Luka dengan Air
Saat kita terluka atau bahkan sampai berdarah, kita harus cepat-cepat membersihkan luka itu, Kids.
Apalagi kalau kita terluka karena jatuh di pinggir jalan yang berdebu dan kotor.
Bersihkanlah dengan air yang mengalir dan sabun supaya kotoran dan debu bisa ikut mengalir.
Baca Juga: Demi Kesehatan, Penderita Diabetes Wajib Memerhatikan Beberapa Hal Ini Sebelum Makan Buah
Kalau ada, luka itu akan lebih baik lagi kalau dibersihkan dengan sabun antiseptik.
Setelah itu, keringkan dengan menggunakan kain bersih. Lalu, oleskan salep atau cairan antibiotik.
Kita juga bisa menggunakan perban, tapi jangan lupa untuk rutin menggantinya, ya.
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar