Gridkids.id - Kids, siapa yang suka makan ikan? kalau ikan lele apa kamu suka?
Belum lama ini, ada sebuah postingan yang menunjukkan, kalau ikan lele yang ada bintik putih itu sebenarnya adalah cacing, apa benar begitu?
Hal ini awalnya viral karena di posting di group Facebook Info Kesehatan.
Viralnya berita ini, membuat banyak netizen yang memberikan pendapat yang berbeda-beda kids.
Bahkan, postingan ini, sudah sampai dibagikan lebih dari 28.000 kali, lho.
Berdasarkan dokter hewan dari Laboratorium Balai Uji Standar Karantina Ikan Kementerian Kelautan dan Perikanan, bapak Aji mengatakan kalau bintik putih di ikan lele itu, bukan tanda adanya cacing didalam ikan tapi bintik ini adalah cysta parasit jenis protozoa.
Untuk mencari tahu jawabannya, yuk lihat video berikut ini!
Penulis | : | Angela Ribka |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar