GridKids.id - Jahe adalah salah satu tanaman rimpang yang termasuk dalam jenis rempah-rempah.
Rempah satu ini cukup populer dan biasa digunakan sebagai bahan makanan atau minuman, lo.
Kalau untuk minuman, jahe biasa dibuat wedang jahe, susu jahe, wedang ronde, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Beberapa Alasan Kamu Harus Mandi Air Hangat Setelah Kehujanan
Minuman dengan campuran rempah tersebut memang banyak disukai, Kids.
Pasalnya, minuman dengan jahe bisa membantu menghangatkan tubuh.
Namun, enggak cuma bisa membuat tubuh hangat, jahe juga punya segudang manfaat bagi kesehatan, lo.
Penasaran? Kita simak aneka manfaat jahe untuk kesehatan, yuk!
Menangkal Infeksi Bakteri dan Virus
Jahe mempunyai kandungan antioksidan yang dapat mencegah kerusakan DNA tubuh, mencegah stres, serta bisa membantu mengatasi pilek dan flu.
Enggak hanya itu, jahe juga mengandung gingerol yang dapat menghambat infeksi bakteri, seperti shigella, E.coli, dan sebagainya.
Baca Juga: Terbuat dari Kue Jahe, Patung Seukuran Manusia Ini Bisa Dimakan!
Kandungan tersebutlah yang membuat jahe bisa membantu menangkal infeksi akibat bakteri atau virus, Kids.
Selain itu, jahe diketahui juga mampu menangkal infeksi virus RSV yang menyerang saluran pernapasan.
Bahkan, sebuah penelitian menemukan bahwa rimpang tersebut berpotensi untuk mencegah infeksi bakteri yang resisten terhadap obat, lo.
Mengatasi Mual dan Gangguan Pencernaan
Kalau sedang mengalami mual, rasanya pasti sangat enggak nyaman, ya, Kids.
Eits, tapi kamu enggak perlu khawatir lagi kalau sedang mengalami rasa mual.
Kita bisa memanfaatkan jahe untuk mengatasi mual dengan mengurangi gas dalam perut.
Selain itu, jahe juga bisa dimanfaatkan untuk mengurangi rasa enggak nyaman akibat gangguan pencernaan berupa dispepsia atau sakit maag.
Jahe rupanya bisa mempercepat waktu pengosongan lambung yang mana mampu mengurangi kemungkinan timbulnya masalah perut, Kids.
Meningkatkan Fungsi Otak
Mungkin manfaat jahe satu ini jarang diketahui oleh banyak orang.
Jahe ternyata bisa meningkatkan fungsi otak dan berpotensi menjadi obat untuk penyakit Alzheimer, lo.
Namun demikian, terkait hal tersebut masih diperlukan riset tambahan untuk mengetahui lebih lanjut perihal efektivitas jahe, ya, Kids.
Baca Juga: Biar Enggak Salah Lagi, Begini Cara Mudah Membedakan Jahe, Kunyit, Kencur, dan Lengkuas
Sebuah riset menemukan bahwa jahe dapat meningkatkan fungsi kognitif pada wanita yang berusia 50 tahunan.
Sementara itu, studi yang dilakukan terhadap tikus menemukan bahwa jahe bisa meningkatkan fungsi kognitif dan melindungi saraf otak.
Nah, itu dia beberapa manfaat jahe. Setelah tahu, apakah kamu jadi tertarik mencobanya, Kids?
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar