Find Us On Social Media :

7 Manfaat Lemon untuk Kebersihan, Ampuh Hilangkan Bau di Microwave dan Kulkas

Tak hanya tinggi vitamin C, lemon juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan rumah, lo. Apa saja manfaatnya?

GridKids.id - Lemon adalah salah satu buah-buahan citrus yang kaya vitamin C.

Warnanya kuning dengan aroma segar yang khas, lemon sering dibuat jadi olahan minuman juga makanan.

Tak hanya dikonsumsi, lemon juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan rumahmu, Kids.

Lemon bisa dipakai sebagai pembersih setelah diperas, dipakai utuh, atau dimanfaatkan ketika kondisinya hampir busuk.

Meski bisa membantu proses pembersihan barang atau ruang dalam rumah, lemon juga tinggi kandungan asam yang bisa menyebabkan kerusakan sampai meninggalkan noda di permukaan benda.

Lalu, lemon bisa dimanfaatkan untuk membersihkan bagian apa saja yang ada di rumah, ya?

Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

1. Menghilangkan bau di Kulkas

Kulkas sering berbau enggak sedap karena terlalu banyak makanan yang disimpan di dalamnya.

Kamu bisa memotong beberapa buah lemon menjadi dua bagian.

Kamu bisa memeras lemonnya ke kain basah dan gunakan untuk menyeka bagian dalam kulkas.

Baca Juga: Tingkatkan Imunitas dan Kesehatan, Ini Sederet Manfaat Air Lemon