Find Us On Social Media :

9 Tips Tetap Sehat Ketika Suhu Lebih Panas dari Biasanya, Apa Saja?

Suhu terasa lebih panas daripada biasanya. Apa saja sih yang bisa kamu lakukan, ya?

GridKids.id - Sepekan ini banyak orang mengeluhkan di media sosial kalau suhu di kotanya terasa lebih panas dari biasanya.

Suhu yang meningkat khususnya di Pulau Jawa disebabkan oleh gerak semu tahunan Matahari, Kids.

Jadi, sekitar pekan kedua bulan Oktober, posisi Matahari tepat berada di atas Pulau Jawa, nih.

Hal ini menyebabkan suhu panas lebih terasa daripada biasanya.

Situasi ini banyak dikeluhkan masyarakat dan dikhawatirkan bisa memicu gangguan kesehatan, Kids.

Banyak himbauan untuk enggak terlalu banyak beraktivitas di luar ruangan jika memungkinkan.

Ternyata ada beberapa tips menjaga kesehatan tubuh selama suhu panas yang terjadi akhir-akhir ini, lo. Apa saja tipsnya?

Tips Menjaga Kesehatan Selama Suhu Panas

1. Banyak minum, jangan tunggu sampai haus. Hal ini bisa bantu cegah dehidrasi.

2. Hindari minuman yang punya kandungan kafein seperti teh atau kopi, minuman berenergi, juga minuman manis.

3. Hindari kontak langsung dengan sinar Matahari, pakai topi atau payung.

Baca Juga: 5 Cara Mengurangi Dampak Suhu Panas pada Kesehatan Tubuh, Apa Saja?