GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka makan biskuit?
Biskuit adalah makanan kecil atau snack ringan yang dibuat menjadi camilan bertekstur renyah.
Biskuit bisa punya cita rasa manis, tapi ada juga yang dibuat dengan rasa gurih, lo.
Umumnya biskuit adalah kue kering yang bentuknya pipih dengan tekstur rapuh.
Di berbagai negara punya varian biskuit lezatnya tersendiri, lo, Kids.
Kali ini kamu akan diajak melihat biskuit yang berasal dari berbagai negara, nih. Apa saja, ya?
Biskuit dari Berbagai Negara
1. Madeleine (Prancis)
Madeleine adalah salah satu kue kecil yang bentuknya mirip cangkang kerang.
Kudapan ringan satu ini berasal dari Prancis yang dikenal sebagai kue mentega.
Madeleine dibuat dengan tepung dan gula, dan biasanya dimakan sore hari bersama teh.
Baca Juga: Sejarah Madeleine, Kue Kecil Cantik Mirip Kerang Bermutiara Kesukaan Raja Prancis