Find Us On Social Media :

Kenapa Mata Kita Sering Kesulitan Membedakan Warna dalam Gelap? #AkuBacaAkuTahu

Mata kita sering kesulitan menangkap tampilan warna satu dengan warna yang lainnya. Kenapa bisa begitu, ya?

Ketika ada molekul dalam sel kerucut yang menyerap foton, yang terjadi adalah selnya berubah aktif tanpa informasi tambahan lain tentang jenis warna apa yang berhasil tertangkap indera kita.

Sel kerucut mendominasi penglihatan kita ketika kita ada di tempat yang terang.

Di saat bersamaan, sel batang di tempat terang cepat merasa bosan atau kewalahan dengan banyak foton, sehingga secara otomatis otak kita akan mengakibatkan aktivitas yang terjadi di sel batang ini.

Enggak heran, enggak sulit bagi kita melihat warna juga membedakannya ketika berada di tempat yang terang.

Sel batang akan mendominasi penglihatan malam, sedangkan sel kerucut diaktifkan meski lemah.

Penglihatan warna berasal dari perbandingan respon dari ketiga jenis sel kerucut, bukannya fungsi penglihatan oleh sel batang.

Inilah kenapa, ketika gelap, kita enggak bisa membedakan warna dengan jelas dan tepat.

Pertanyaan:
Apa saja jenis fotoreseptor yang ada pada mata kita?
Petunjuk, cek lagi hlm. 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.