Find Us On Social Media :

7 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Meningkatkan IQ Menurut Sains, Apa Saja?

Intelligence Quotient (IQ) adalah kemampuan penalaran, memecahkan masalah, memahami gagasan, dan berpikir.

GridKids.id - Menjadi orang yang pintar dan cerdas adalah mimpi kebanyakan orang.

Tapi, kecerdasan seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya faktor genetika atau keturunan.

Penelitian ilmiah mengungkap kalau ada beberapa kebiasaan sederhana yang bisa dilakukan untuk meningkatkan IQ atau kecerdasan seseorang.

Kecerdasan diperlukan untuk berbagai bidang kehidupan manusia.

Inilah kenapa kamu sebagai pelajar perlu belajar dengan tekun baik di sekolah mau pun di mana saja, Kids.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu melihat beberapa cara untuk meningkatkan IQ menurut Sains, apa saja, ya?

Cara Meningkatkan IQ Menurut Sains

1. Main Catur

Catur adalah salah satu olahraga otak yang disarankan untuk meningkatkan IQ.

Sebuah penelitian ilmiah yang dilakukan di Venezuela, anak-anak yang mengambil kelas catur selama 14 minggu (2,5 bulan) bisa meningkatkan IQ mereka secara signifikan.

Studi ilmiah dari Flinder University di Australia pada 2013 juga mengungkap hal yang sama bahwa bermain catur bisa meningkatkan IQ seseorang.

Baca Juga: 20 Istilah dalam Permainan Catur, Olahraga Rekreasi yang Berasal dari India