Find Us On Social Media :

7 Jenis Salad Sehat untuk Diet, Cocok Turunkan Berat Badan Setelah Lebaran

Caesar salad adalah salah satu jenis salad yang biasanya ditambahi potongan roti panggang kecil.

GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka makan salad?

Salad adalah salah satu jenis makanan yang bahan utamanya terbuat dari sayuran dan buah-buahan mentah.

Salad bahkan dilabeli sebagai makanan sehat yang kaya kandungan serat yang baik untuk pencernaan.

Banyak orang yang diet atau berusaha menurunkan berat badan dengan mengonsumsi makanan ini.

Kali ini GridKids akan mengajakmu melihat berbagai jenis salad yang sehat dan juga enak untuk diet atau menurunkan berat badan, di antaranya:

Jenis-Jenis Salad untuk Diet

1. Green Salad

Seporsi green salad mengandung sekitar 314 kkal, dan cocok dikonsumsi sebagai sajian sarapan di pagi hari.

Salad ini dibuat dari berbagai jenis daun sayur seperti bayam, selada, juga kubis.

Beberapa orang juga bisa menambahkan buah alpukat, tomat, dan timun untuk menambah tekstur dan rasanya.

Green salad menggunakan mayones atau olive oil dengan tambahan sedikit lada hitam.

Baca Juga: 10 Besar Sajian Salad dari Asia versi Taste Atlas 2024, Ada Ketoprak dari Indonesia