Find Us On Social Media :

Jadi Favorit dan Dicari Banyak Orang, Ini 5 Takjil Khas Ramadan di Negara Asia

Takjil adalah penganan dan minuman untuk berbuka puasa.

GridKids.id - Takjil adalah penganan dan minuman untuk berbuka puasa.

Nah, ada beragam menu takjil di Indonesia, dari es buah, gorengan, kolak pisang, puding, kelpon, bola ubi, gabin tape, talam abon, hingga jenang biji salak.

Menu takjil juga dapat dibuat di rumah dan dijamin kebersihannya.

Biasanya takjil dinikmati bersama dengan keluarga atau teman ya, Kids.

Setiap negara mempunyai menu takjil yang berbeda dan beragam. Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja menu takjil khas Ramadan di negara Asia.

Takjil Khas Ramadan di Negara Asia

1. Rooh Afza, Asia Selatan

Apakah kamu pernah mendengar rooh afza? Rooh afza adalah minuman berbahan dasar bunga mawar.

Minuman rooh afza paling dicari di India, Pakistan, dan Bangladesh. Minuman ini dijadikan menu pembuka puasa atau pendamping makanan berat.

Rooh afza terbuat dari kelopak bunga mawar, ekstrak ketumbar, jeruk, nanas, bayam, daun mint, dan wortel.

2. Qurt, Uzbekistan

Baca Juga: Bantu Kembalikan Energi, Ini 5 Tips Memilih Takjil Setelah Seharian Berpuasa