Find Us On Social Media :

Cocok Dikonsumsi saat Musim Hujan, Ketahui 5 Manfaat Air Jahe bagi Tubuh

Air jahe mengandung sejumlah manfaat yang baik bagi tubuh.

GridKids.id - Jahe merupakan salah satu akar tanaman yang dijadikan sebagai bumbu dapur yang memiliki aroma khas.

Namun selain dijadikan sebagai bumbu, jahe juga telah dikonsumsi sebagai obat alami yang bantu menjaga kesehatan kita.

Yap, sejak zaman dulu, jahe dikenal akan khasiatnya secara alami untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Di musim hujan seperti saat ini, jahe semakin digemari karena dapat menjadi pilihan yang menjaga kesehatan tubuh.

Jahe mengandung senyawa aktif yang memberikan berbagai manfaat kesehatan yang signifikan, bantu tubuh untuk melawan berbagai masalah kesehatan saat hujan.

Manfaat Konsumsi Jahe saat Musim Hujan

1. Membantu pencernaan

Di saat kondisi lembap dan tingginya kelembapan, terdapat berbagai masalah pencernaan yang muncul.

Jahe bisa berperan sebagai bantuan pencernaan dengan mendorong produksi enzim pencernaan, meningkatkan proses pencernaan, hingga mengurangi kembung.

2. Meningkatkan sirkulasi darah

Saat musim hujan, tingkat kelembapan pun bisa memengaruhi sirkulasi darah sehingga dapat memicu kelesuan.

Baca Juga: Sering Dijadikan Bumbu, Ketahui 5 Manfaat Menambahkan Jahe dalam Masakan