Find Us On Social Media :

5 Fungsi Majas atau Gaya Bahasa dalam Karya Sastra serta Jenis-jenisnya

Majas atau gaya bahasa sering digunakan dalam penulisan sebuah karya sastra, seperti puisi, cerpen, dan novel.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang fungsi majas dalam karya sastra?

Majas atau gaya bahasa sering digunakan dalam penulisan sebuah karya sastra, seperti puisi, cerpen, dan novel.

Majas diartikan sebagai bentuk gaya bahasa untuk mendapatkan suasana dalam kalimat sehingga semakin hidup.

Majas juga dipahami sebagai cara melukiskan sesuatu dengan cara menyamakannya dengan sesuatu yang lain.

Secara umum majas dikelompokkan menjadi 4 jenis, yaitu majas penegasan, majas perbandingan, majas pertentangan, dan majas sindiran.

Majas sering kali terdiri dari dua kata atau berupa frasa. Selain itu, majas juga memberikan efek emosi tertentu, seperti keindahan atau kesedihan.

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja fungsi majas dalam karya sastra serta jenis-jenisnya, simak informasi di bawah ini.

Fungsi Majas dalam Karya Sastra

1. Memberikan Keindahan dan Ekspresi Bahasa

Salah satu fungsi utama majas adalah memberikan keindahan pada bahasa.

Penggunaan majas mampu menciptakan imajinasi yang kaya dan menghidupkan kata-kata dalam sebuah karya sastra.

Baca Juga: 2 Jenis Majas yang Sering Digunakan dalam Teks Deskripsi serta Contohnya