Find Us On Social Media :

5 Manfaat Kacang Mete bagi Kesehatan Tubuh, Apa Saja?

Manfaat kacang mede bagi kesehatan tubuh.

GridKids.id - Siapa diantara kalian yang menyukai kacang mete?

Kacang mete merupakan biji atau buah dari pohon mete (Anacardium occidentale).

Pohon mete ini awalnya berasal dari Amerika Selatan, tetapi sekarang ditanam di berbagai daerah tropis di seluruh dunia.

Kacang mete dikenal karena bijinya yang dapat dimakan dan memiliki rasa gurih.

Kacang mete memiliki ciri khas, yaitu bijinya yang terletak di luar buahnya yang keras dan berbentuk seperti jangkar.

Biji kacang mete memiliki kulit yang keras dan toksik jika dikonsumsi secara mentah karena mengandung zat kimia yang dapat menyebabkan iritasi pada kulit.

Oleh karena itu, sebelum dikonsumsi, kacang mete biasanya diproses terlebih dahulu dengan cara dipanggang atau dipanggang kering untuk menghilangkan zat berbahaya tersebut.

Kacang mete sering digunakan sebagai camilan, bahan tambahan dalam masakan, atau diolah menjadi produk-produk lain seperti mentega kacang mete.

Selain rasanya yang lezat, kacang mete juga kaya akan nutrisi, termasuk protein, serat, vitamin B, dan mineral seperti magnesium dan fosfor.

Manfaat Kacang Mete

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Baca Juga: 6 Makanan Ini Dapat Mengatasi Masalah Ketombe, Salah Satunya Kacang

Kacang mete memiliki kalori rendah daripada kacang lainnya.

Kacang mete memiliki kandungan serat dan protein yang tinggi pada kacang ini membuat kamu merasa kenyang lebih lama, sehingga membantu kamu mengontrol porsi makan.

2. Mengoptimalkan Kesehatan Jantung

Mengonsumsi kacang mete sebagai camilan sehat menjadi salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan jantung. 

Kandungan kacang mete dapat menurunkan tekanan darah kolestrol dan trigliserida yang bisa memicu penyakit jantung.

3. Meningkatkan Kesehatan Tulang

Kacang mete memiliki kandungan tembaga. Jika seseorang kekurangan kandungan tembaga, bisa memicu gangguan kesehatan pada tulang, dan menurunkan kepadatan mineral dalam tulang.

4. Menjaga kesehatan mata

Selain mengandung serat, kacang mete juga mengandung antioksidan yang cukup tinggi di dalamnya.

Kandungan antioksidan zeaxanthin dapat melindungi kesehatan mata dari kerusakan eksternal.

Selain itu, memenuhi kebutuhan antioksidan ini bisa mengoptimalkan penglihatan.

Baca Juga: Dari Mana Kacang Almond Berasal? dan Manfaatnya untuk Kesehatan

5. Mengoptimalkan kesehatan otak

Selain untuk kesehatan jantung, kacang mete juga dapat meningkatkan kesehatan otak.

Hal ini karena adanya kandungan zat kimia saraf yang terkait dengan fungsi otak.

Nah, itulah sederet manfaat kacang mete bagi kesehatan tubuh.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.