GridKids.id - Kids, pernahkah kamu meminum teh tarik?
Yap, teh tarik adalah salah satu jenis minuman yang identik dijual di rumah makan sajian Aceh, lo.
Kalau kamu termasuk penggemar sajian mi aceh kamu mungkin akan familiar juga dengan menu teh tarik yang ditawarkan di daftar sajiannya.
Ketika bicara tentang teh tarik, ada banyak sumber beragam tentang awal mula sejarah dari minuman teh tarik ini.
Teh tarik sering disamakan dengan milk tea atau teh susu khas Taiwan.
Dari segi rasa sebenarnya teh tarik dan milk tea punya cita rasa yang hampir mirip, lo.
Pembeda antara keduanya mungkin cara pembuatan minuman ini.
Teh tarik disebut sudah dikenal sejak masa perang dunia II.
Bisa dibilang teh tarik lahir ketika kondisi ekonomi banyak orang sedang enggak terlalu baik dan bisa dibilang penuh keterbatasan.
Salah satu sumber yang disebutkan oleh National Library Board of Singapore, menyebutkan kalau teh tarik awalnya disajikan oleh muslim India yang bermigrasi ke Melayu pada masanya.
Dulunya banyak orang India yang datang ke kawasan Semenanjung Melayu akan bekerja di kebun-kebun karet dan kawasan tambang.
Baca Juga: 6 Jenis Teh yang Cocok untuk Penderita Perut Sensitif, Salah Satunya Teh Jahe
Ketika itu banyak kios-kios minuman yang menjual Chai Tea dengan menggunakan daun teh yang mudah ditemui dan terjangkau.
Pada era selanjutnya, daun untuk membuat teh tarik khas India mulai perlahan sulit diperoleh sehingga bahan untuk membuatnya diganti.
Dari situasi yang sulit itulah, inovasi teh tarik lahir dan menjadi populer hingga saat ini.
Teh tarik adalah minuman yang dibuat dengan memanfaatkan daun teh yang kondisinya enggak cukup baik, karena daun teh yang berkualitas baik harganya sangat tinggi.
Perbedaan kualitas ini membuat daun teh untuk teh tarik akan direbus berulang kali sampai mendapatkan rasa ekstrak teh yang pas.
Kali ini kamu akan diajak melihat bersama seperti apa fakta menarik teh tarik, minuman teh yang dibuatnya dengan cara unik. Apa saja faktanya?
Fakta Menarik Teh Tarik
1. Rebusan ekstrak teh untuk bahan teh tarik punya rasa yang agak pahit sehingga perlu ditambah dengan susu kental manis yang menyeimbangkan rasanya.
2. Teh Chai yang jadi minuman khas India terbuat dengan campuran rempah-rempah, sedangkan teh tarik hanya ditambahi susu kental manis atau susu evaporasi dan campuran gula.
3. Dulunya daun teh dibuat dengan cara menggiling daunnya sampai keluar warna merah dan rasa yang kuat.
4. Perlu waktu lebih lama untuk memanfaatkan daun teh berkualitas rendah sampai bisa dipergunakan dan diolah jadi teh tarik.
Baca Juga: Studi Ilmiah Ungkap Teh Hitam Bisa Panjangkan Umur, Ini Penjelasannya
5. Perlu dua gelas untuk melakukan aksi tarik menarik campuran teh dan susu yang nantinya akan menghasilkan busa khas teh tarik.
6. Tiap tahunnya ada kompetisi teh tarik yang melombakan seberapa lihai dan luwes pesertanya dalam menarik teh sampai menghasilkan busa.
7. Teh untuk teh tarik akan ditarik di ketinggian yang bervariasi berkisar 1 - 1,5 meter.
8. Ada teh tarik versi dingin dengan tambahan es batu, juga versi hangat untuk dinikmati ketika cuaca sedang cukup dingin.
9. Teh hitam adalah jenis teh untuk teh tarik pertama kali diperkenalkan oleh orang China di abad 19.
10. Kebiasaan minum teh yang berkembang di kawasan Asia Tenggara dibawa dari luar negeri, salah satunya pengaruh pendudukan Inggris di kawasan Melayu yang berlangsung untuk beberapa abad.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.