Find Us On Social Media :

10 Fakta Menarik Kota Napoli, Destinasi Wisata Kuliner di Ujung Selatan Italia

Napoli adalah kota terbesar ketiga di Italia yang terletak di ujung selatan Italia. Apa saja fakta menariknya?

GridKids.id - Italia adalah salah satu negara yang jadi destinasi kuliner di benua Eropa.

Salah satu kota besar di Italia yang akan selalu jadi tujuan wisata karena kuliner pizza andalannya adalah Napoli.

Tak hanya menawarkan kuliner yang lezat, kota Napoli juga dikenal akan pemandangan kota pesisirnya yang cantik.

Kota Napoli bahkan jadi salah satu lokasi syuting reality show dari Korea Selatan yaitu Genius Paik (2023) yang disiarkan di saluran TvN secara global.

Napoli adalah kota kuliner yang dikenal akan pizza neapolitan-nya.

Napoli terletak di wilayah Campania yang terletak di bagian selatan Italia.

Perlu waktu sekitar 2 jam untuk bisa mencapai Napoli dari pusat kota Roma, ibu kota Italia.

Di Napoli inilah terletak pelabuhan terpenting di kawasan Italia bagian Selatan.

Di artikel GridKids sebelumnya kamu sudah diajak melihat berbagai fakta menarik tentang pizza neapolitan yang dianggap sebagai sajian klasik ini.

Nah, kali ini kamu akan diajak melihat seperti apa kota tempat lahirnya berbagai kuliner klasik Italia yang otentik.

Yuk, simak bersama berbagai fakta menarik kota Napoli berikut ini.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Pizza Neapolitan, Sajian Klasik yang Sederhana Tapi Otentik