GridKids.id - Minuman berenergi sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.
Bagi orang dewasa minuman berenergi aman diminum bila enggak berlebihan.
Namun, minunam berenergi enggak dianjurkan untuk anak-anak, lo. Sebab minuman berenergi memilki kafein tinggi, dan memilki potensi bahaya.
Selain itu, minuman berenergi juga mengandung beberapa zat aditif lainnya, seperti asam amino gula tambahan, dan vitamin lain untuk membantu memberikan dorongan energi.Inilah beberapa alasan mengapa minuman energi berbahaya bagi anak-anak:
1. Kafein berlebihan
Minuman berenergi biasanya mengandung kafein dalam jumlah tinggi.
Kafein adalah zat stimulan yang dapat meningkatkan denyut jantung, tekanan darah, dan mempengaruhi sistem saraf pusat.
Pada anak-anak, sistem saraf mereka masih berkembang, sehingga mereka lebih peka terhadap efek kafein.
Konsumsi kafein berlebihan dapat menyebabkan gangguan tidur, kecemasan, ketidakstabilan emosi, dan masalah kesehatan lainnya.
2. Gula berlebihan
Baca Juga: Jangan Lakukan Lagi, Ternyata Ini Bahaya Minum Teh Setelah Makan
Minuman berenergi sering mengandung gula yang cukup tinggi.