Find Us On Social Media :

Tak Hanya Karena Dingin, Inilah 4 Penyebab Demam Meski Sedang Musim Kemarau

Ketika terpapar mata hari langsung untuk waktu yang lama, tubuh akan berkeringat sangat banyak dan menyebabkan tubuh terkena demam, lo.

2. Produksi Keringat Meningkat

Ketika terlalu lama beraktivitas di bawah sinar Matahari yang terik, tubuh kita otomatis akan dibanjiri keringat.

Keringat sebenarnya bentuk usaha tubuh mendinginkan diri dan mengeluarkan panas dari dalam tubuhmu.

Namun, jika produksi keringat berlebihan kamu bisa basah kuyup dan rentan masuk angin karenanya.

Ketika kamu mulai merasa gejala masuk angin, maka kamu jadi lebih rentan terserang demam meski suhu sedang tinggi-tingginya.

3. Terlalu Banyak Minum Air Dingin

Banyak orang mengatasi gerah yang enggak tertahankan dengan mengonsumsi lebih banyak air dingin.

Padahal terlalu banyak minum air dingin bisa menyebabkan infeksi tenggorokan dan memicu demam atau peningkatan suhu tubuhmu.

Lebih baik coba hilangkan gerah dengan mengonsumsi air putih dalam suhu ruangan, ya, Kids.

Hal ini bisa membantumu mengatasi dehidrasi kalau terlalu banyak berkeringat karena suhu yang sangat panas di siang hari.

Baca Juga: Dianggap Sehat, Benarkah Terlalu Banyak Minum Air Putih Bahaya untuk Kesehatan?