Find Us On Social Media :

10 Fakta Ilmiah Biawak Pohon Tutul Biru, Reptil Endemik dari Raja Ampat Papua

Biawak pohon tutul biru adalah reptil endemik yang hanya bisa ditemukan di Pulau Batanta, Raja Ampat, Papua.

GridKids.id - Hai, Kids, pernahkah kamu mendengar tentang biawak pohon tutul biru?

Biawak pohon tutul biru yang punya nama ilmiah Varanus macraei ini merupakan reptil endemik Papua, lo.

Biawak endemik ini hanya ditemukan di Pulau Batanta, Raja Ampat, Papua.

Nama spesiesnya diambil dari nama seorang pencetus taman reptil Rimba yang berlokasi di Pulau Bali, Duncan MacRae.

Biawak pohon yang satu ini disebut sebagai soa-soa oleh penduduk lokal di Papua.

Ciri khas yang bisa membedakannya dari spesies biawak lain adalah reptil berwarna biru kehitaman.

Di bagian punggung biawak ini ada warna berupa tutul-tutul biru yang khas.

Uniknya meski bernama biawak pohon, biawak pohon tutul biru ini berhabitat di dekat perairan atau kawasan laut, Kids.

Termasuk hewan diurnal, biawak pohon tutul biru banyak menghabiskan waktu di Pohon ketika siang hari.

Penduduk lokal mengungkap bahwa biawak yang satu ini cukup sulit terlihat di sore hari.

Selanjutnya kamu akan diajak melihat berbagai fakta ilmiah tentang biawak pohon tutul biru, di antaranya:

Baca Juga: Termasuk Hewan Endemik Indonesia, Benarkah Komodo Berasal dari Australia? #AkuBacaAkuTahu