Find Us On Social Media :

Penggemar Matcha Harus Tahu, Ini Sederet Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan

Teh hijau mengandung antioksidan yang baik untuk tubuh.

GridKids.id - Kids, teh hijau adalah minuman yang telah menjadi favorit di berbagai belahan dunia. Selain rasanya yang khas, teh ini berkhasiatnya yang menyehatkan tubuh.

Teh hijau berasal dari tanaman Camellia sinensis dan telah digunakan secara tradisional di Asia sejak ribuan tahun lalu.

Dengan proses minimal, daun teh hijau menghasilkan minuman segar yang dipenuhi dengan zat-zat bermanfaat.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan sederet manfaat teh hijau untuk ksehatan, ya.

Yuk, langsung saja kita simak sederet manfaatnya untuk kesehatan!

Sederet Mamfaat Teh Hijau untuk Kesehatan

1. Kaya Antioksidan

Teh hijau mengandung antioksidan kuat, seperti epigallocatechin gallate (EGCG), yang membantu melawan radikal bebas.

Antioksidan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat stres oksidatif, yang dapat menyebabkan penuaan dini. 

2. Mendukung Kesehatan Jantung

Baca Juga: Selain Teh Hijau, 5 Jenis Teh Ini Juga Bisa Membuat Panjang Umur

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi teh hijau dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.