Find Us On Social Media :

Sejarah Mendoan, Kuliner khas Banyumas yang Dinobatkan Jadi Warisan Budaya Takbenda

Mendoan adalah camilan khas kota Purwokerto, Banyumas yang terbuat dari kedelai yang digoreng di adonan tepung terigu berbumbu. Mendoan punya tekstur lembut karena digoreng setengah matang.

GridKids.id - Kids, siapakah di antara kamu yang suka makan mendoan?

Mendoan adalah salah satu makanan khas Purwokerto, Banyumas, yang enggak hanya populer di daerahnya tapi juga di daerah-daerah lainnya di Indonesia.

Tahukah kamu bahwa mendoan asli Purwokerto punya ciri khas yang membedakannya dari gorengan tempe lainnya?

Banyak versi mendoan yang berkembang dan dibuat di luar Purwokerto.

Bahkan kini sudah mulai banyak orang yang salah kaprah menyebut gorengan tempe apa pun dengan mendoan, nih, Kids.

Mendoan khas Purwokerto terbuat dari bahan-bahan khusus, mulai dari tempe khasnya yang tipis, potongan daun bawang yang melimpah, bumbu-bumbu yang digunakan, cita rasa ketumbar yang kuat, hingga sambal kecap pelengkap yang legit.

Tahukah kamu bahwa tempe mendoan khas Purwokerto Banyumas resmi ditetapkan menjadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia pada 2021 lalu?

Mendoan ditetapkan sebagai warisan Budaya Takbenda kategori Keterampilan dan Kemahiran Kerajinan Tradisional.

Mungkin ini jugalah yang membuat mendoan kini makin populer dengan berbagai variasinya makin kreatif dan enggak biasa.

Lalu, seperti apa sih sejarah tempe mendoan khas Purwokerto Banyumas ini?

Yuk, simak sama-sama uraian lengkapnya penjelasannya di bawah ini, Kids.

Baca Juga: Salah Satunya Mendoan, 5 Makanan Indonesia Ini Masuk Daftar Jajanan Kaki Lima Terbaik Dunia