GridKids.id - Tahukah kamu? Meski termasuk jenis makanan yang baik bagi tubuh, ternyata ada sayuran yang pantang dikonsumsi, lo.
Yap, beberapa jenis sayuran berikut ini enggak disarankan untuk dikonsumsi penyandang asam lambung ya, Kids.
Asam lambung terjadi saat isi perut naik ke kerongkongan.
Biasanya gejala ini ditandai dengan mulas, yaitu nyeri dan terbakar di dada atau tenggorokan.
Sementara gejala umum refluks termasuk rasa asam di bagian belakang mulut dan kesulitan menelan.
Diketahui ada berbagai penyebab asam lambung naik, mulai dari pola makan, berat badan berlebih, hingga penyakit tertentu.
Maka dari itu, penting untuk menghindari beberapa makanan dan minuman yang bisa memicu gejala asam lambung.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja sayuran yang pantang dikonsumsi penyandang asam lambung.
Sayuran yang Pantang Dikonsumsi saat Asam Lambung Naik
1. Lobak
Lobak merupakan sayuran umbi-umbian yang memiliki banyak nutrisi bagi kesehatan.
Baca Juga: Bisa Kambuh di Malam Hari, Ini 5 Cara Tidur yang Nyaman saat Asam Lambung Naik
Meski bernutrisi, lobak enggak boleh dikonsumsi bagi penyandang asam lambung.
Lobak mengandung serat larut yang enggak terurai hingga mencapai usus kecil sehingga bisa memicu gas dan terjadinya asam lambung.
2. Tomat
Meski baik bagi kesehatan jantung, kandungan asam yang tinggi pada tomat bisa memicu perut mulas.
Nah, untuk menjaga asam lambung disarankan enggak boleh berlebihan mengonsumsi tomat.
Perlu diketahui, baik tomat segar, produk tomat, jus tomat, dan tomat kaleng masuk dalam daftar makanan yang harus dihindari penyandang asam lambung.
3. Daun Bawang
Salah satu sayuran yang dilarang untuk asam lambung adalah daun bawang.
Daun bawang mengandung fruktan tinggi yaitu sejenis serat yang terbuat dari molekul fruktosa.
Diketahui tubuh enggak bisa mencerna daun bawang sepenuhnya karena enggak ada enzim yang bisa memecah fruktosa.
Baca Juga: Memicu Asam Lambung Naik, Ini 6 Dampak Negatif Makan Gorengan saat Berbuka Puasa
Inilah yang bisa menyebabkan naiknya asam lambung, gas, kembung, dan sendawa.
4. Sawi
Biasanya sayuran ini dinikmati dengan direbus, dikukus, dan diasamkan.
Sawi termasuk salah satu sayuran yang perlu dihindari penyandang asam lambung.
Ini dikarenakan sayuran sawi bisa memproduksi gas yang menyebabkan kembung karena mengandung gula kompleks yang memicu naiknya asam lambung.
5. Seledri
Tahukah kamu? Seledri termasuk sayuran yang bisa memproduksi gas di dalam perut, lo.
Seseorang yang mengalami asam lambung naik akan merasakan nyeri dan mual. Hal ini dikarenakan adanya produksi gas berlebih dalam lambung, Kids.
Maka dari itu seledri termasuk salah satu sayuran yang dilarang untuk asam lambung.
6. Cabai
Capsaicin pada cabai yang dikonsumsi sering bisa membuat perut enggak nyaman dan menyebar ke lambung, lo.
Baca Juga: 4 Minuman Alami yang Ampuh Atasi Refluks Asam Lambung, Salah Satunya Teh Jahe
Capsaicin merupakan bahan yang membuat cabai berasa pedas, Kids.
Ini yang menyebabkan asam lambung naik dan sakit perut serta sensasi terbakar adalah makanan pedas.
Demikianlah informasi mengenai sayuran yang harus dihindari oleh penyandang asam lambung.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.