Find Us On Social Media :

Mengenal 4 Macam Gaya Renang, dari Gaya Bebas hingga Kupu-kupu

Ada empat jenis gaya renang, yaitu bebas, punggung, dada dan kupu-kupu.

GridKids.id - Kids, tahukah kalian macam-macam gaya dalam olahraga renang?

Untuk diketahui, ada berbagai jenis macam gaya renang yang bisa kalian pelajari.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal macam-macam gaya renang, ya.

Yuk, langsung saja kita simak beberapa jenis gaya renang!

Macam-macam Gaya dalam Olahraga Renang

Dilansir dari gramedia.com, ada empat macam gaya renang yang umum dilakukan.

Berikut ini adalah empat macam gaya renang:

1. Gaya Bebas (Freestyle)

Gaya bebas adalah gaya renang yang paling umum dan sering digunakan dalam olahraga renang.

Pada gaya ini, perenang berenang dengan posisi tubuh datar yang menghadap ke bawah.

Kemudian gaya ini dilakukan dengan gerakan tangan dari depan ke belakang, serta melakukan gerakan kaki berdenyut.

Baca Juga: Sepak Takraw, Permainan yang Memadukan Olahraga Sepak Bola dan Voli

2. Gaya Punggung (Backstroke)

Gaya punggung dilakukan dengan posisi tubuh terlentang menghadap ke atas.

Gerakan tangan dilakukan secara bergantian dari atas kepala menuju ke bawah.

Sementara gerakan kaki dilakukan dengan cara menyapu air ke atas dan ke bawah.

3. Gaya Dada (Breaststroke)

Gaya dada adalah gaya yang melibatkan gerakan yang terkoordinasi antara tangan, kaki, dan tubuh.

Perenang berenang dengan posisi tubuh datar menghadap ke bawah dan melakukan gerakan tangan yang membentuk lingkaran di depan dada.

Gerakan kemudian diikuti dengan gerakan kaki seperti menendang bola.

4. Gaya Kupu-kupu (Butterfly)

Gaya kupu-kupu dilakukan dengan melibatkan gerakan tangan yang simultan dan simetris di atas air.

Sementara gerakan kaki dilakukan dengan cara menendang seperti sirip ikan.

Baca Juga: 5 Produk IPTEK di Bidang Olahraga, dari Penghitung Skor hingga VAR

Perenang berenang dengan posisi tubuh datar menghadap ke bawah, dan gerakan tangan dan kaki dilakukan secara sinkron.

Itulah empat jenis yang ada pada olahraga renang ya, Kids.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.