Find Us On Social Media :

Materi Sosiologi Kelas X SMA: 4 Bentuk Interaksi Sosial Disosiatif

Interaksi sosial disosiatif merupakan interaksi yang mengarah kepada pertentangan antara pihak yang terlibat.

GridKids.id - Apa saja bentuk-bentuk interaksi sosial disosiatif, Kids?

Pada artikel sebelumnya kita telah mempelajari tentang interaksi sosial asosiatif.

Berdasarkan pada materi Sosiologi kelas X SMA buku Kurikulum Merdeka, kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja bentuk interaksi sosial disosiatif.

Interaksi sosial disosiatif merupakan interaksi yang mengarah kepada pertentangan antara pihak yang terlibat.

Nah, interaksi sosial disosiatif juga diartikan sebagai jenis interaksi sosial yang lebih mengarah kepada perpecahan antara individu dan kelompok.

Melansir dari kompas.com, jenis interaksi sosial ini mampu melemahkan solidaritas dan persatuan di antara individu maupun kelompok masyarakat.

Hal ini dikarenakan akibat dari interaksi sosial disosiatif adalah memicu perpecahan kehidupan manusia sehingga menyebabkan kehidupan masyarakat enggak harmonis.

Untuk mengatahui bentuk interaksi sosial disosiatif, yuk, simak informasi di bawah ini, ya.

Bentuk Interaksi Sosial Disosiatif

1. Kompetisi

Kompetisis merupakan bentuk interaksi sosial asosiatif ketika para pihak yang terlibat bersaing berebut sesuatu.

Baca Juga: Sosiologi Kelas X SMA: Pengertian Interaksi Sosial dan Faktor Pembentuknya

Nah, hal yang menjadi sumber perebutan masing-masing pihak sangat beragam,lo.

Mulai dari keuntungan, jabatan, status, hingga sumber daya.