Find Us On Social Media :

Awet hingga Berbulan-bulan dan Tetap Renyah, Ini 5 Tips Menyimpan Kue Lebaran

Salah satu hal yang identik dengan lebaran adalah kue kering.

Misalnya kue bertekstur lembut, seperti kastengel atau nastar sebaiknya disimpan menggunakan stoples plastik yang enggak terlalu tinggi.

Sementara kue lebaran yang bertekstur renyah seperti kuping gajah, lebih baik disimpan menggunakan stoples kaca yang kedap udara.

2. Jauhkan dari Sinar Matahari Langsung

Tahukah kamu? Sebaiknya jauhkan kue lebaran dari sinar matahari langsung agar tahan lama.

Kamu bisa menyimpan kue lebaran di tempat yang kering dan sejuk.

Paparan sinar matahari langsung bisa menyebabkan kue lebaran berbau menyengat.

Semakin sering terkena panas, maka kue lebaran juga semakin mudah melempem dan menyebabkan jamur, Kids.

3. Perhatikan Stoples yang akan Digunakan

Menyimpan kue lebaran agar awet hingga berbulan-bulan enggak boleh asal, lo.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti gunakan stoples yang kering dan benar-benar bersih, ya.

Baca Juga: 4 Tips Membuat Nastar Gurih dan Tahan Lama, Cocok untuk Lebaran Bareng Keluarga